Skip to main content

Penjamu FT UNY Menyelenggarakan Workshop Penyusunan Dokumen Akreditasi Internasional ASIIN 2022

Workshop Penyusunan Dokumen Akreditasi Internasional ASIIN 2022

Penjamu FT UNY - Unit Penjaminan Mutu FT UNY Menyelenggarakan Workshop Penyusunan Dokumen Akreditasi Internasional ASIIN 2022, Kegiatan ini diselenggarakan pada hari Jum'at tanggal 30 September 2022, kegiatan diselenggarakan pada pukul 08.30 WIB sampai dengan pukul 15.00 WIB, kegiatan ini dilaksanakan secara luring berlokasi pada Ruang Sidang KPLT Lantai 2 Fakultas Teknik UNY.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kerjasama, Ketua Unit Penjaminan Mutu, Pemateri yang dihadiri untuk menyampaikan terkait perihal apa saja yang dibutuhkan dalam proses Akreditasi internasional serta kegiatan ini dihadiri juga oleh Tim Gugus Penjaminan Mutu Prodi yang akan melaksanakan Akreditasi Internasional terkait 5 prodi yang telah ditentukan.

Workshop ASIIN

Adapun Pemateri yang dihadirkan pada kegiatan Workshop Penyusunan Dokumen Akreditasi Internasional ASIIN 2022 ini adalah Ibu Dr. Sri Andayani, S.Si., M.Kom. beliau didatangkan langsung untuk menyampaikan perihal mekanisme apa saja yang dibutuhkan dalam persiapan kelengkapan akreditasi internasional, melihat sebelumnya Jurusan beliau Pendidikan Kimia FMIPA UNY yang berhasil memperoleh Akreditasi Internasional.

Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kerjasama Prof. Dr. Edy Supriyadi, M.Pd. juga menyampaikan beberapa hal yang diharapkan dengan terselenggarakannya ini, adapun perihal tersebut beliau menyampaikan:

  • Terdapat 5 prodi yang akan mengajukan akreditasi internasional yaitu Pendidikan Teknik Mesin,Otomotif, PTEI, PTE 
  • Prodi terkait diharapkan sudah dapat menyelesaikan dan melengkapi borang terkait akreditasi internasional dikarenakan hal ini juga merupakan salah satu target universitas
  • Fakultas berharap agar setiap gugus penjaminan mutu prodi menindak lanjuti setiap prodi untuk menyiapkan borang dan perihal terkait persiapan ASIIN lainnya
  • Diharapkan terkait penyampaian materi yang disampaikan oleh ibu Dr. Sri Andayani, S.Si., M.Kom. sebagai pemateri dapat difahami dan diikuti untuk kesiapan dalam melengkapi dokumen-dokumen yang dibutuhkan saat Akreditasi Internasional ASIIN
  • Serta Harapannya pada saat proses ASIIN dilaksanakan secara luring maka prodi yang akan mengikuti proses diakreditasi sudah siap

Point-point tersebut diharapkan dapat terlaksanakan dengan baik dan diharapkan proses Akreditasi Internasional yang akan diseleggarakan juga dapat berjalan dengan baik.

workshop persiapan akreditasi internasional

Editor: RAA